belitung timur. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Letak dan Luas wilayah Beltim


Kabupaten Belitung Timur merupakan daerah otonomi Tingkat II/Kabupaten yang terbentuk 7 tahun lalu berdasarkan undang – undang Nomor 5 Tahun 2003 sejak tanggal 25 Februari 2003, bersamaan dengan terbentuknya Kabupaten Bangka Selatan, Bangka Tengah dan Kabupaten Bangka Barat di wilayah Propinsi ke-31 di Indonesia, Propinsi Kepulauan Bangka Belitung atau yang disingkat Babel dan merupakan Provinsi Kepulauan ke-2 setelah Prov.Kepulauan Riau. Ibukota Belitung Timur adalah Manggar dan Luas Wilayah 250.691 Ha
Letak Geografis Belitung TimurSecara geografis terletak antara 107o45’ BT sampai 108o18’ BT dan 02o30’ LS sampai 03o15’ LS dengan luas daratan mencapai 250.691 Ha atau kurang lebih 2.506,91 km2.
Batas Administrasi Wilayah, meliputi:
  • Batas Utara : Laut Cina Selatan,
  • Batas Timur : Selat Karimata,
  • Batas Selatan : Laut Jawa,
  • Batas Barat : Kabupaten Belitung.
Pada Awal Terbentuk Kab.Beltim pada tahun 2003 lalu, terdiri dari 4 KecamatanPeta Beltim pada awal terbentuk
Peta Beltim setelah pemekaranPada Tahun 2009 Pemekaran menjadi 7 Kecamatan :
  1. Kecamatan Manggar
  2. Kecamatan Gantung
  3. Kecamatan Kelapa Kampit
  4. Kecamatan Dendang
  5. Kecamatan Simpak Pesak
  6. Kecamatan Simpak Renggiang
  7. Kecamatan Damar
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar